top of page

ARTICLES

DIFOSA : GET TO KNOW SINOVAC

Apa itu vaksin Sinovac?

Dalam program vaksinasi pemerintah untuk melawan virus Covid-19, hingga saat ini menggunakan vaksin Sinovac bernama CoronaVac.


Vaksin Sinovac adalah vaksin berjenis inactivated vaccine atau virus mati. Secara singkat inactivated vaccine adalah vaksin menggunakan versi lemah atau inaktivasi dari virus untuk memancing respons imun. Vaksin ini diproduksi oleh Sinovac Life Science Co.Ltd.China dan PT Bio Farma (Persero).


Mengapa Sinovac?

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan alasan pemerintah memilih Sinovac sebagai vaksin perdana yang disuntikkan di Indonesia. Kriteria pemilihan Sinovac karena sudah lulus WHO dan disetujui oleh BPOM. Selain itu perusahaan farmasi asal China ini yang satu-satunya mau bekerja sama dengan Bio Farma untuk bisa membuat produk final Indonesia.


Bagaimana cara kerja vaksin Sinovac?

Dilansir dari New York Times, pada pembuatannya, para peneliti mula-mula menumbuhkan virus Corona dalam stok besar di sel ginjal monyet. Kemudian virus tersebut disiram dengan bahan kimia yang disebut beta-propiolactone agar mati dan tidak bisa bereplikasi. Namun, meski virus tersebut mati, protein yang menyelubungi badan virus tetap utuh.


Para peneliti lalu mengambil virus yang tidak aktif tersebut dan mencampurkannya dengan senyawa berbasis aluminium yang disebut adjuvan. Senyawa ini berfungsi untuk merangsang sistem kekebalan untuk meningkatkan responsnya terhadap vaksin.


Virus yang sudah mati itu tidak akan menyebabkan Covid-19 meski disuntikkan dalam tubuh. Justru virus ini memicu munculnya sel imunitas yang disebut Antigen-presenting cell (APC). Sel ini kemudian merobek virus Corona yang sudah mati dibantu dengan sel T sebagai pendeteksi fragmen atau bagian virus tersebut.


Jika fragmen cocok dengan salah satu protein permukaannya, sel T menjadi aktif dan membantu merekrut sel kekebalan lain untuk merespons vaksin. Selanjutnya, sel lain yang disebut sel B ikut aktif. Permukaan sel B terdiri atas protein dalam berbagai bentuk dan diantaranya dapat menempelkan bagian dari virus corona. Saat fragmen virus Corona menempel, sel B mengaktifkan sejumlah antibodi yang berfungsi memblokir dan mencegah virus untuk menginfeksi. Selain itu, sel B juga memungkinkan sistem antibodi untuk mengingat virus vaksin demi mengantisipasi apabila tubuh terinfeksi virus yang sama dikemudian hari.


Apakah vaksin Sinovac halal?

Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa vaksin Covid-19 produksi Sinovac Lifescience Co Ltd China dengan dua diktum atau keputusan. Hal ini menyusul izin penggunaan darurat (emergency use authorization/EUA) yang diterbitkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Senin (11/1) sore hari. Ketua MUI Bidang Fatwa, KH Asrorun Niam Sholeh, menjelaskan diktum pertama yaitu vaksin Covid-19 produksi Sinovac Life Sciences Co Ltd.China dan PT Bio Farma (Persero) hukumnya suci dan halal. Kedua, vaksin Covid-19 produksi Sinovac Life Sciences Co. Ltd dan PT. Bio Farma (Persero) sebagaimana angka 1 (diktum pertama) boleh digunakan untuk umat Islam sepanjang terjamin keamanannya menurut ahli yang kredibel dan kompeten.


Bagaimana efektifitas dan efikasi vaksin Sinovac?

Vaksin Covid-19 Sinovac dari China yang tergolong vaksin virus mati, sudah mendapat izin penggunaan darurat atau emergency use authorization (EUA) vaksin virus corona (Covid-19) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).


Izin penggunaan itu dikeluarkan usai hasil evaluasi BPOM menunjukkan bahwa Sinovac memiliki efikasi sebesar 65,3 persen. Pertimbangan izin dikeluarkan setelah melihat imunogenisitas, keamanan, dan efikasi Sinovac telah sesuai standar yang ditetapkan oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO).


Ketua Program Studi S3 Ilmu Farmasi, Fakultas Farmasi UGM Prof. Dr. apt. Zullies Ikawati menjelaskan vaksin dengan efikasi atau kemanjuran 65,3 persen dalam uji klinik berarti terjadi penurunan 65,3 persen kasus penyakit pada kelompok yang divaksinasi dibandingkan dengan kelompok yang tidak divaksinasi (atau plasebo) dan itu didapatkan dalam suatu uji klinik yang kondisinya terkontrol.


Menurut data uji klinis tahap akhir yang dilakukan di Bandung, vaksin Sinovac efektif 65% melawan infeksi Covid-19 dalam tubuh. Adapun hasil uji klinis tahap akhir di Turki menunjukkan efektivitas 90-an persen dan Brasil 50,4%.


Apa yang harus dilakukan setelah divaksin?

Selama cakupan vaksinasi belum luas, kekebalan kelompok belum terbentuk, potensi penularan masih tinggi. Karena itu, sekalipun telah dilakukan vaksinasi, masyarakat tetap harus mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun. Di sisi lain, pemerintah tetap akan menggiatkan kegiatan 3T (Test, Tracing dan Treatment) untuk penanggulangan COVID-19. (NA)



Referensi:

  1. Agung. 2021. Pakar UGM: Miliki 65,3 Persen Efikasi Vaksin Sinovac Tetap Aman URL: https://ugm.ac.id/id/berita/20607-miliki-65-3-persen-efikasi-vaksin-sinovac-aman . Diakses pada 3 Maret 2021.

  2. Bestari, Novina Putri. Begini Cara Vaksin Sinovac Lawan Virus COVID-19 dalam Tubuh. URL: https://www.cnbcindonesia.com/tech/20210301111039-37-226850/begini-cara-vaksin-sinovac-lawan-virus-covid-19-dalam-tubuh. Diakses pada 3 Maret 2021.

  3. BPOM Terbitkan EUA, Komisi Fatwa MUI: Vaksin Sinovac Halal dan Boleh Digunakan Muslim. URL: https://mui.or.id/berita/29419/bpom-terbitkan-eua-komisi-fatwa-mui-vaksin-sinovac-halal-dan-boleh-digunakan-muslim/. Diakses pada 3 Maret 2021.

  4. CNN Indonesia. Mengenal Vaksin Cinovac yang Dipakai RI Basmi COVID-19. URL: https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20201230175916-199-588012/mengenal-vaksin-sinovac-yang-dipakai-ri-basmi-covid-19. Diakses pada 3 Maret 2021.

  5. Hastuti, Rahajeng Kusumo. Menkes Ungkap Alasan RI Pakai Vaksin Sinovac Buat Vaksinasi. URL: https://www.cnbcindonesia.com/tech/20210114151551-37-215975/menkes-ungkap-alasan-ri-pakai-vaksin-sinovac-buat-vaksinasi. Diakses pada 3 Maret 2021.

  6. Nancy, Yonada. Bagaimana Cara Kerja Vaksin Sinovac Dalam Tubuh Manusia? URL: https://www.google.co.id/amp/s/amp.tirto.id/bagaimana-cara-kerja-vaksin-sinovac-dalam-tubuh-manusia-f9aV. Diakses pada 3 Maret 2021.

  7. Seputar Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19. URL: https://kesmas.kemkes.go.id/assets/uploads/contents/others/FAQ_VAKSINASI_COVID__call_center.pdf. Diakses pada 3 Maret 2021


Recent Posts
bottom of page